Pemkab Batu Bara Alami Kesulitan Pemulangan 447 TKI

Rapat koordinasi terkait rencana penjemputan para TKI itu, Senin tanggal 14/9/2020 tidak menyinggung soal biaya penjemputan dan/atau biaya pemulangan TKI asal batu bara.
Rapat koordinasi terkait rencana penjemputan para TKI itu, Senin tanggal 14/9/2020 tidak menyinggung soal biaya penjemputan dan/atau biaya pemulangan TKI asal batu bara.
Bagikan :

“Para TKI Harus Membiayai Dirinya Sendiri Untuk Pulang Ke Negara Asal”

Batu Bara – Kliktodaynews.com Menarik dan Patut di Apresiasi Kepedulian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batu Bara Untuk Menjemput Para Tenaga Kerja Indonesia (TKI) Asal Kabupaten Batu Bara Baik Itu Legal Maupun yang Ilegal, Saat Ini Sudah Tidak Bekerja Lagi Sebagai Dampak dari Wabah Covid-19.

Kepedulian itu didasarkan pada aspek kemanusiaan dan agar masyarakat Batu Bara itu merasakan kehadiran Pemkab Batu Bara dalam mengatasi permasalahan yang mereka hadapi saat ini.

Hanya saja dari penjelasan Bupati Batu Bara, Ir. H. Zahir, M.Ap bersama Kepala Dinas Perhubungan, Jonnis Marpaung ketika berlangsung rapat koordinasi terkait rencana penjemputan para TKI itu, Senin tanggal 14/9/2020 tidak menyinggung soal biaya penjemputan dan/atau biaya pemulangan TKI asal batu bara.

Turut hadir dalam rapat tersebut, Danlanal, Kadis Ketenagakerjaan, Pelindo dan Bea Cukai.

Sejalan dengan tangkapan layar (screenshoot) Sdr. Amri terbaca dengan jelas bahwa Pemkab sangat tidak memiliki dana untuk biaya penjemputan para TKI, sehingga para TKI tersebut harus membiayai dirinya sendiri.

Saya tidak menyatakan bahwa nasib para TKI ini bak pepatah, sudah jatuh tertimpa tangga pula, karena kemungkinan besar dana untuk keperluan ini belum dialokasikan dalam APBD Pemkab Batu Bara. Sehingga wajar Pemkab batu bara mengalami kesulitan untuk itu.

Di sisi lain, nyaris tak terdengar upaya yang dilakukan oleh anggota DPRD Batu Bara dalam menyikapi kesulitan dan sekaligus mencarikan solusi untuk mengatasinya.

Solusi itu, misalnya dengan menyampaikan Proposal Kemanusiaan ke PT. Inalum sebagai salah satu wujud Corporat Sosial Rensponsibility (CSR) apa lagi Inalum berada dalam wilayah jurisdiksi Kabupaten Batu Bara.

Sehingga patut dipertanyakan, sejuah mana kepedulian perusahaan Multi Nasional ini terhadap kesulitan warga dan/atau kesulitan Pemerintah Daerah Kabupaten Batu Bara.

Dalam kata sambutan kadis Perhubungan, pihak dinas Perhubungan telah menyiapkan sarana dan prasarana untuk Penjemputan TKI Batu Bara di Malaysia. Semua kesiapan ini di lakukan dengan bekerja sama dengan berbagai pihak yang terkait.

Danlanal menyampaikan, bahwa pihak angkatan laut memberikan dukungan sepenuhnya kepada Pemkab Batu Bara dan akan memberikan pengawalan, agar penjemputan TKI Batu Bara berjalan dengan baik dan selamat.

Menanggapi perihal ini, Bupati – Zahir menyampaikan, Penjemputan TKI ini di landaskan rasa kemanusiaan dan peran Pemkab Batu Bara dalam menolong warga Batu Bara yang tidak bekerja lagi di negara Malaysia karena adanya dampak wabah Covid-19.

Insya Allah Penjemputan akan ditindak dengan cepat. Keseluruhan berjumlah 447 TKI Batu Bara , akan di lakukannya protokol kesehatan. Ini berlakukan karena kita masih dalam masa pandemi Covid-19. Semua ini di lakukan agar masyarakat Batu Bara merasakan kehadiran Pemkab Batu Bara, ” Ujarnya. (STAF07/KTN)

Bagikan :