Kapolres Batu Bara Kembali Lakukan Penyemprotan Disinfektan Secara Serentak di 4 Wilayah

Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis, SH. MH dalam Apel Persiapan Pada Hari Kamis Tanggal 13 Agustus 2020
Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis, SH. MH dalam Apel Persiapan Pada Hari Kamis Tanggal 13 Agustus 2020
Bagikan :

Batu Bara – Kliktodaynews.com Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis, SH. MH dalam Apel Persiapan Pada Hari Kamis Tanggal 13 Agustus 2020 sekira Pukul 09.45 Wib s/d selesai di Wilayah Kab Batu Bara, Melaksanakan Penyemprotan Disinfektan yang di Lakukan Secara Serentak Bersama Instansi Terkait Untuk Pencegahan dan Penanggulangan Penyebaran Covid-19 di Wilayah Kab Batu Bara. Sekaligus Pelepasan Personil yang Melaksanakan Penyemprotan Disinfektan di Bagi 4 Kewilayahan.

Sekira Pukul 12.00 WIB pelaksanaan penyemprotan disinfektan selesai dilaksanakan, situasi berjalan aman dan baik.

Pelaksanaan Penyemprotan di ikuti oleh Wakil Ketua DPRD Batu Bara Syafrizal Amri, M.Sp, Sekda Batu Bara Sakti Alam Siregar, SH. Danramil Tanjung Tiram Kapten Inf. S. Rambe serta Para Muspida Kabupaten Batu Bara.

Rangkaian Kegiatan, Pada Pukul 09.50 WIB dilaksanakan Apel Persiapan yang dipimpin oleh Kapolres Batu Bara, sebagai Dan Up Ipda Wahidin dan Perwira Upacara AKP Eridal Fitra, SH.

Penyemprotan Disinfektan di Bagi 4 Kewilayahan yaitu ; Wilayah Polsek Indrapura : Pos Lantas Indrapura – Pajak Delima Indrapura – Simp. Bodrek – Simp. Tanjung Kuba – Jalinsum Tanjung Gading – Pajak Kebun Kopi – Simpang Kebun Kopi.

Wilayah Polsek Medang Deras : Jln. Jenderal sudirman – Kelurahan Pangkalan Dodek – Jln Panglima Muda Kel Pagurawan – Jln Udin Sutan Syarif Kel Pangkalan Dodek Baru – Jln Tengku Amir Hamzah Kel Pangkalan Dodek – Jln Cendrawasih Kel. Pangkalan Dodek Kec. Medang Deras Kabupaten Batu Bara

Wilayah Polsek Lima Puluh : Jln. P. Kemerdekaan Kel Lima Puluh – Jln. Perdagangan Kel Lima Puluh – Jln. Perumnas Kel Lima Puluh – Jln Desa Sumber Padi – Jln Desa Empat Negeri – Jln Desa Simpang Dolok – Jln Desa Pulau Sejuk Kecamatan Datuk Lima Puluh Kabupaten Batu Bara.

Wilayah Polsek Labuhan Ruku : Jl. Rakyat Tg Tiram – Jln Simp Tali Air – Jln Ujung Kubuh – Pajak Ujung Kubuh. Kabupaten Batu Bara.

Bahwa pelaksanaan Penyemprotan Disinfektan dilaksanakan secara serentak diwilayah Kab Batu Bata dalam rangka pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid 19.

Selain melakukan penyemprotan disinfektan Personil Polres Batu Bara menyampaikan himbauan serta Maklumat Kapolri kepada warga Kab Batu Bara secara humanis atas Bahaya dan dampak dari Virus Corona Covid 19 yang mana agar warga Kab Batu Bara untuk tetap menjaga jaga jarak serta tidak melakukan kegiatan sosial yang dapat mengundang orang banyak dan selalu menjaga kebersihan dilingkungannya masing – masing.

Penyemprotan disinfektan dilaksanakan oleh personil TNI/POLRI serta Instansi terkait dengan Kendaraan Watercanon Milik Polres Batu Bara dan Kendaraan Damkar Milik Pemkab Batu Bara.

Penyemprotan disinfektan gunannya untuk pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid 19 di Wilayah Kab Batu Bara. Agar pelaksananaan penyemprotan disinfektan rutin dilaksanakan agar wilayah Kab Batu Bara dapat terhindar Virus Corona Disesea (Covid-19).

Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis, SH. MH meminta tetap mentaati aturan dan himbauan yang telah disampaikan pemerintah dalam hal penanganan dan antisipasi penyebaran Virus Corona Disesea (Covid 19). (STAF07/KTN)

Bagikan :