Pria Lajang Ditemukan Tewas Diduga Bunuh Diri di Pasar Lapan Batu Bara

Bagikan :

BATU BARA, kliktodaynews.com – Warga Desa Pasar Lapan, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, digegerkan oleh peristiwa tragis. Seorang pria lajang ditemukan meninggal dunia di rumah orang tuanya pada Sabtu (10/1/2026) sekitar pukul 19.30 WIB.

Korban diketahui bernama Robi Kurniawan (28). Ia ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di dapur rumah orang tuanya. Dugaan sementara, korban mengakhiri hidupnya sendiri.

Mendapat laporan dari warga, Kepala Desa Pasar Lapan, Hendri Hutasoit, segera menghubungi Polsek Indrapura. Tak lama berselang, Kapolsek Indrapura AKP Reynold Silalahi bersama personel dan Tim Inafis Satreskrim Polres Batu Bara tiba di lokasi kejadian.

Petugas langsung memasang garis polisi, mengevakuasi korban, serta melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Sejumlah saksi, termasuk keluarga dan warga sekitar, turut dimintai keterangan.

Korban sempat dibawa ke Puskesmas Indrapura menggunakan ambulans. Namun, pihak puskesmas menolak penanganan karena tidak ada dokter yang bertugas. Jenazah kemudian dirujuk ke RSUD H. Ok Arya Zulkarnain, Kuala Gunung, Kecamatan Datuk Lima Puluh, untuk dilakukan pemeriksaan kedokteran forensik (visum).

Peristiwa ini sempat viral di media sosial Facebook setelah diunggah oleh sejumlah akun, di antaranya @Bambang Irawan, @Sholeh Pelka, dan @Jungkes TV. Beragam komentar bermunculan, salah satunya menyebutkan bahwa korban sebelumnya sempat mengalami sakit dan diduga mengalami tekanan batin.

Kapolsek Indrapura AKP Reynold Silalahi melalui Kanit Reskrim Ipda Evan Hutabarat membenarkan kejadian tersebut.

Bagikan :