Batu Bara kini di PPKM di Level 1

Bagikan :

BATU BARA – Kliktodaynews.com||
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Batu Bara drg. Wahid Khusyairi, MM sampaikan lewat Perss Release dalam pengendalian perkembangan terbaru dan penanganan covid-19 yang berdasarkan instruksi menteri dalam negeri (Mendagri) No. 58 Tahun 2021. bahwa kabupaten batu bara dalam pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berada pada level 1. Selasa (16/11/2021).

Menurut kaduskes Batu Bara drg. Wahid adapun kriteria level situasi pandemi berdasarkan assesment oleh dinas kesehatan kabupaten batu bara dari tanggal 17 Oktober 2021 sampai dengan tanggal 14 November 2021 sebagai berikut :
a). tingkat transmise komunitas level transmisi sejak tanggal 31 oktober sampai tanggal 14 november 2021 tidak ada kasus yaitu tidak ada kasus baru yang terdeteksi, dengan adanya sistem pengawasan yang kuat risiko infeksi hampir nol (tidak ada) untuk populasi umum
b). Kapasitas respon kriteria
(1). Testing memadai (31 orang per hari dilakukan testing)
(2). Tracing memadai (14)
(3). Treatment memadai (60%)

Kesimpulan analisa data untuk kapasitas respon yaitu : memadai karena dari ke-3 kriteria tersebut sudah memenuhi standar

c). Level situasi

Lanjutnya terhitung dari tanggal 9 November 2021 sampai dengan tanggal 22 November 2021 berada pada level 1, yaitu situasi di mana penularan tidak terjadi mencegah penularan atau kasus sudah ada, epidemi masih dapat dikendalikan melalui tindakan yang efektif sekitar kasus atau kluster kasus

Untuk itu diperlukan langkah-langkah sistematis strategis cepat tepat fokus dan terpadu untuk mengendalikan penyebaran corona virus disease 2019 dengan memberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat secara tepat dan terukur serta mengaktifkan posko posko satgas sampai di tingkat desa dan kelurahan.

Upaya kesehatan masyarakat dan pembatasan sosial harus diterapkan, cetus Wahid

Untuk membatasi jumlah interaksi di luar rumah dengan tetap memastikan layanan publik dapat tetap dibuka dengan protokol kesehatan yang ketat dan percepatan pelaksanaan vaksinasi dengan target total sasaran divaksinasi minimal sebesar 70% dan target vaksinasi pada lansia minimal sebesar 60%

Samping itu, diperlukan juga peran aktif masyarakat dalam memutus mata rantai penyebaran covid-19 dengan berdisiplin tinggi menerapkan protokol kesehatan dalam aktifitas sehari-hari tanpa dukungan masyarakat, apapun regulasi cara metode yang akan diterapkan pemerintah akan berjalan baik tanpa adanya dukungan dan partisipasi masyarakat secara keseluruhan

Demikian disampaikan sebaga! refleksi dan evaluasi satuan tugas dalam penanganan covid-19 pada masa pandemi di kabupaten batu bara, tutup drg. Wahid Khusyairi, MM. (STAF07/KTN)

Bagikan :