Sosialisasi Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Pematang Sei Baru

Bagikan :

Ia mencontohkan keberhasilan proyek percontohan di Biak yang mampu meningkatkan pendapatan nelayan hingga 18 kali lipat, serta menekankan pentingnya sinergi seluruh pemangku kepentingan dan dukungan aktif masyarakat.

Sementara itu, Bupati Asahan melalui Plt Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Asahan Drs. H. Suprianto, M.Pd. menyampaikan bahwa Kabupaten Asahan memiliki potensi pesisir yang strategis dengan garis pantai sekitar 56 kilometer yang berbatasan langsung dengan Selat Malaka (WPP-NRI 571), serta didukung perairan darat yang menjadi sumber mata pencaharian lebih dari 20.500 nelayan. Pemerintah Kabupaten Asahan berharap pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Pematang Sei Baru dapat direalisasikan dan berkembang menjadi sentra ekonomi biru yang berkelanjutan, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir Kabupaten Asahan.

Bagikan :