Sedangkan Wakil Bupati Asahan Rianto SH MAP mengunjungi Masjid Al-Amin Desa Pulau Rakyat Tua Kecamatan Pulau Rakyat. Disini Wakil Bupati Asahan mengatakan, tahun ini, Pemerintah Kabupaten Asahan melaksanakan kunjungan Safari Ramadhan ke 202 Masjid/Musholla se-Kabupaten Asahan secara bertahap selama 4 hari. “Program ini tetap kita lanjutkan karena dengan program ini kami dapat menjalin silaturrahmi dengan masyarakat, bersilaturrahmi itu baik, kemudian berkumpul ditempat yang baik yaitu Masjid/Musholla dan diwaktu yang baik pula yaitu pada Bulan Ramadhan”, ujar Wakil Bupati Asahan.
Untuk Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs Zainal Aripin Sinaga MH mengunjungi Mushollah Bisri Dusun V Desa Rahuning Kecamatan Rahuning. Sekretaris Daerah mengajak seluruh masyarakat Asahan untuk mengisi bulan Suci Ramadhan dengan amal ibadah, seperti berpuasa, sholat berjamaah, Zakat, Shodaqoh, membaca Al-Qur’an dan amalan lainnya. “Semoga rangkaian ibadah yang kita lakukan di bulan ramadhan ini mendapat ridho allah dan diberikan ganjaran nilai dan pahala yang berlipat ganda”, katanya.
Pada safari Ramadhan ini para jamaah sholat tarawih diberikan tausiyah agama oleh Al-Ustadz yang mengajak seluruh jamaah untuk meningkatkan ibadahnya selama Bulan Suci Ramadhan. Lebih lanjut Al-Ustadz mengajak seluruh jamaah untuk memperbanyak zakat dan shodaqah sepanjang Bulan Suci Ramadhan. (Tim)