Bupati Asahan Bersama Forkopimda Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi 2025

Bagikan :

Selain Mendagri, rapat koordinasi tersebut juga menghadirkan pimpinan Badan Pangan Nasional, Badan Pusat Statistik (BPS) Pusat, serta Perum Bulog. Ketiga lembaga tersebut memaparkan kondisi terkini terkait ketersediaan pangan nasional, perkembangan data inflasi, serta strategi menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok di seluruh daerah. Paparan tersebut menekankan bahwa sinergi pemerintah pusat dan daerah menjadi kunci dalam mengantisipasi gejolak harga, terutama menjelang periode akhir tahun.

Melalui rapat koordinasi ini, diharapkan upaya pengendalian inflasi dapat semakin efektif dan terarah, sehingga tidak hanya menjaga stabilitas harga dan ketersediaan pangan, tetapi juga memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah. Dengan sinergi yang kuat antara pusat dan daerah, langkah nyata dalam melindungi kepentingan rakyat dan meningkatkan kesejahteraan bersama dapat terus diwujudkan. (Tim)

Bagikan :