Bupati Vandiko Sampaikan Pidato Perdana di Hadapan DPRD Samosir

Bagikan :

Ketua DPRD Kabupaten Samosir Nasip Simbolon berharap Bupati dan Wabup menjalankan pemerintahan yang lebih baik “good goverment”, meningkatkan pelayanan, pemberdayaan, pengabdian kepada masyarakat, serta segera menuntaskan program yang belum tercapai pada periode sebelumnya. Termasuk untuk segera mengisi kekosongan jabatan dan meningkatkan sinergitas dengan lembaga DPRD. “DPRD Menyambut hangat dan mengucapkan selamat kepada Bupati dan Wabup Samosir masa jabatan 2025-2030” ,ucap Nasip.

Akibat kebijakan Efisiensi yang dilakukan pemerintah pusat saat ini, Nasip meminta maaf kepada masyarakat apabila ada program yang sudah diusulkan tidak tercapai tahun ini. Kedepan, Nasip mengatakan Pimpinan DPRD dan Anggota bersama Bupati dan Wabup akan berusaha melobi dana dari pusat guna mewujudkan kebutuhan masyarakat.

“Banyak janji yang kami sampaikan, akibat kebijakan pemerintah pusat, kami akan melakukan efisiensi, agar kita semua saling memahami apabila sudah ada kegiatan yang sudah disampaikan dalam Musrenbang dan reses DPRD tidak terwujud. Kami bersama Bupati bukan mengindahkan kegiatan yang ditetapkan, tapi ini semua bagian instruksi pemerintah atasan,” terang Nasip. (Wk)

Bagikan :