“Kami harap BPK Sumut dalam audit terperinci ini tidak capek-capeknya memberi pemahaman untuk menambah perbendaharaan pengetahuan dalam menyusun laporan penggunaan anggaran,” tambah Vandiko.
Kedepan, Bupati Samosir menekankan, seluruh OPD dalam menyusun program harus menyentuh seluruh masyarakat, menerapkan perencanaan program sesuai kebutuhan masyarakat dan mendukung visi-misi yang sudah ditetapkan.
Kepala BPK RI Perwakilan Sumut Paula Henry Simatupang, menyampaikan BPK RI sebagai lembaga pemerintah yang bebas dan mandiri dalam melaksanakan pemeriksaan dan tidak bisa diintervensi. Dalam pemeriksaan memegang prinsip independen, objektif dan profesional. Maka diharapkan seluruh pimpinan OPD dapat menyajikan data sesuai dengan kebutuhan pemeriksaan. “Pengelolaan keuangan yang baik dan bermanfaat bertujuan sebesarnya-besarnya untuk kesejahteraan rakyat. Pentingnya Komunikasi yang baik dalam proses pemeriksaan sehingga menghasilkan Pemeriksaan yang bermanfaat serta rekomendasi yang bermanfaat dan mendukung keuangan daerah yang lebih baik” kata Paula Henry Simatupang.
Menurut Paula, Hasil WTP merupakan sebuah jembatan mencapai tujuan yaitu peningkatan IPM, penurunan pengangguran, penurunan kemiskinan dan gini rasio. Jika keempat kriteria tersebut dicapai maka pembangunan akan dinikmati seluruh masyarakat. Untuk itu ia berharap semua rekomendasi yang diberikan BPK dapat ditindaklanjuti dengan baik. “Kami membantu menegakkan integritas, mohon kerjasama kita dan saling mendukung. Kami bekerja secara profesional” terang Paula. (TIM)
