Wesly Resmi Buka Kejuaraan Voli Pelajar Se- Sumut 

Bagikan :

SIANTAR– Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar siap mendukung kegiatan olahraga khususnya untuk usia pelajar. Baik melalui pembinaan dan pengembangan, maupun kegiatan kompetisi. Bahkan pemassalan dan pembudayaan kegiatan-kegiatan olahraga.

Demikian disampaikan Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH MKn dalam arahan dan bimbingannya di acara Pembukaan Kejuaraan Bola Voli Tingkat Pelajar se-Sumatera Utara (Sumut) Perebutan Piala Wali Kota Pematangsiantar Tahun 2025, di Gedung Olahraga (GOR) Lantai 4 Suzuya Merdeka Mal, Kamis (10/04/2025) siang.

Wesly mengatakan, Kejuaraan Bola Voli Antar Pelajar kali ini diikuti 12 kabupaten/kota se-Sumut dengan jumlah peserta keseluruhan 40 tim.

“Hal ini menunjukkan kepada kita bahwa Pemerintah Kota Pematangsiantar optimis dan siap mendukung kegiatan olahraga khususnya pada usia pelajar, baik melalui pembinaan dan pengembangan maupun kegiatan kompetisi, bahkan pemassalan dan pembudayaan kegiatan-kegiatan olahraga.
Kehadiran kita di sini karena kecintaan kita terhadap olahraga dan semangat kita untuk meraih prestasi,” terang Wesly.

Masih kata Wesly, olahraga tidak hanya menawarkan hiburan, tetapi juga mengajarkan nilai-nilai penting seperti kerjasama tim, sportivitas, dan semangat pantang menyerah.

“Hari ini kita berkumpul di sini untuk merayakan semangat tersebut. Kita tidak hanya mencari pemenang, tetapi juga ingin melihat bagaimana para pemain menunjukkan kemampuan terbaik mereka dan berjuang dengan penuh semangat,” tukasnya.

Dilanjutkan Wesly, Pemko Pematangsiantar menyelenggarakan kejuaraan tersebut untuk memotivasi para generasi muda sebagai penerus harapan bangsa, generasi emas yang memiliki kecerdasan, produktif dan inovatif, berkarakter yang kuat, serta berprestasi gemilang.

Bagikan :