Wesly dan Herlina Siap Kembalikan Marwah Pematangsiantar Kota Pendidikan

Bagikan :

“Masyarakat Pematangsiantar telah memutuskan untuk dipimpin Bapak Wesly dan Ibu Herlina. Masyarakat Pematangsiantar punya impian. Kami yakin Bapak Wesly dan Ibu Herlina akan memimpin Pematangsiantar secara arif dan bijaksana,” tukasnya.

Tokoh pendidikan nasional, Prof Dr Ir Bob Foster Sinaga MM dalam sambutannya mengatakan ini merupakan
starting awal bagi Wesly Silalahi dan Herlina untuk membangun Kota Pematangsiantar.

“Saya yakin dengan kerja sama Bapak Wesly Silalahi dan Ibu Herlina bersama tim, dapat membawa Pematangsiantar menjadi kota yang luar biasa di Indonesia. Sesuai visi Wesly dan Herlina, yakni CS Keras, merupakan sesuatu yang luar biasa,” sebut Bob Foster yang lahir dan besar di Kota Pematangsiantar.

Menurut Bob Foster, Cerdas dan Sehat sangat dibutuhkan untuk melakukan sesuatu yang luar biasa. Dengan Kreativitas dan di dalamnya ada kerja sama yang Selaras, akan semakin luar biasa.

“Saya yakin Pematangsiantar akan maju, karena luar biasa. Pematangsiantar akan maju di tangan Wesly dan Herlina,” tukasnya.

Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara (Sumut) yang juga tokoh masyarakat, Gusmiyadi mengatakan, di Partai Gerindra mereka mengidentikkan Wesly Silalahi sebagai Prabowo Subianto.

“Kalah, bangkit lagi. Kalah, bangkit lagi. Kalah, bangkit lagi,” katanya.

Gusmiyadi yakin, Wesly yang memiliki banyak pengalaman akan mampu menjawab tantangan di Kota Pematangsiantar.

“Mulai gunungan sampah, gedung Pasar Horas yang terbakar, jalan tol yang by pass ke Danau Toba, dan sejumlah persoalan lainnya.

Bagikan :