Warga Kampung Karo Terciduk, 7 Paket Sabu Siap Edar Berhasil Diamankan Satres Narkoba Polres Pematangsiantar

Riki (39) warga Kampung Karo kota Pematang Siantar di bekuk Tim Opsnal Sat res Narkoba Polres Pematang Siantar Minggu (10/5/2020) pukul 14.30 Wib.
Riki (39) warga Kampung Karo kota Pematang Siantar di bekuk Tim Opsnal Sat res Narkoba Polres Pematang Siantar Minggu (10/5/2020) pukul 14.30 Wib.
Bagikan :

Pematangsiantar-Kliktodaynews.com LAGI duduk duduk di depan rumah warga di jalan Gunung Sinabung Kelurahan Karo Pematang Siantar, di duga pedagang narkotika jenis sabu sabu, Riki (39) warga Kampung Karo kota Pematang Siantar di bekuk Tim Opsnal Sat res Narkoba Polres Pematang Siantar Minggu (10/5/2020) pukul 14.30 Wib.

Dari pria ini petugas mengamankan barang bukti satu (1) unit HP dan uang sebesar Rp. 234.000, ditemukan dari kantung belakang sebelah kiri celananya.

Selanjutnya petugas menyuruh Riki untuk menunjukkan narkoba miliknya. Kemudian dia memberitahu tempat menyimpan sabu sabu di dalam helm yang tergantung di dinding luar rumah warga.

Petugas memeriksa. Di dalam helm ditemukan satu (1) plastik berisi tujuh (7) paket narkotika di duga jenis sabu sabu seberat 2.50 gram bruto.

Saat di interogasi Riki mengaku memperoleh narkotika dari seorang pria berinisial SB. Namun saat dilakukan pencarian, pria ini belum berhasil ditemukan.

Untuk pengembangan, terduga tersangka Riki beserta semua barang bukti termasuk satu (1) unit sepeda motor Yamaha RX King di boyong ke kantor Satres Narkoba Polres Pematang Siantar untuk pemeriksaan dan proses hukum. (ALDY/KTN)

Bagikan :