Wali Kota Susanti Menghadiri Acara Pelantikan F-TJSLP Kota Pematangsiantar 

Bagikan :

“Terima kasih atas kesediaan dilantik dalam kepengurusan. Semoga semua sehat dan diberi kemudahan demi mewujudkan Pematangsiantar Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas. Kita akan sama-sama menyaksikan manfaat CSR yang tepat guna dan tepat sasaran,” lanjutnya.

Sementara itu, Ketua F-TJSLP Kota Pematangsiantar yang baru dilantik, Gabriel Pandiangan dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada dr Susanti telah mendukung terbentuknya F-TJSLP, yang bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat Kota Pematangsiantar.
Kata Gabriel, Pematangsiantar merupakan kota pertama membentuk F-TJSLP.

“Telah terlaksana pelantikan F-TJSLP Kota Pematangsiantar berkat kerja sama semua pihak, terutama fasilitas dari Pemko Pematangsiantar, khususnya Bappeda,” sebut Gabriel yang merupakan Ketua Real Estate Indonesia (REI) Kota Pematangsiantar dan juga Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Pematangsiantar.

Diterangkan Gabiel, dirinya terpilih secara aklamasi sebagai Ketua F-TJSLP Kota Pematangsiantar Masa Bakti 2024-2027 di dalam Musyawarah Daerah (Musda) I di Hotel Grand Zuri, Agustus lalu. Ia berharap tetap diberi kepercayaan hingga akhir kepengurusan. Sehingga F-TJSLP dapat berjalan solid dan kompak untuk memberikan kontribusi nyata kepada Masyarakat Kota Pematangsiantar.

“Merupakan kebanggaan dan kehormatan bagi saya, di tengah banyaknya tokoh potensial, saya dipercaya memimpin forum ini. Organisasi ini lahir bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat Pematangsiantar melalui implementasi CSR. Semoga F-TJSLP konsisten dalam ikhtiarnya, sukses dalam programnya. Kita perintis karena baru pertama kali.

Bagikan :