SIANTAR – Kliktodaynews.com|| Personil gabungan TNI, Polisi dan Satpol PP Pematang Siantar berhasil mengamankan jalannya aksi unjuk rasa damai menuntut agar DPRD memberhentikan Susanti sebagai Wali Kota Pematang Siantar. Aksi dilakukan oleh Aliansi Masyarakat kota Pematang Siantar (AMSI) berlangsung di kantor DPRD, Jalan Adam Malik, Senin (20/3/2023).
Aksi unjuk rasa yang sempat memanas dengan pihak kepolisian berhasil kembali aman setelah massa dapat bertemu langsung dan menyampaikan aspirasinya yang diterima langsung Ketua DPRD Pematang Siantar, Timbul Lingga dan anggota DPRD lainnya.
Kasat Intel Polres Pematang Siantar AKP Bobi Vaski Pranata saat dicoba dikonfirmasi awak media terkait jumlah personil yang turun dalam pelaksanaan pengamanan aksi unjuk rasa enggan membalas pesan yang dilayangkan awak media kliktodaynews.com, Senin (20/3/2023).
Pantauan awak media, ratusan personil gabungan baik dari kepolisian, TNI dan Satpol PP turut mengamankan aksi unjuk rasa. Terlihat Kapolres Pematang Siantar, AKBP Fernando terjun langsung di lokasi aksi. Di lokasi juga terlihat 1 unit water cannon polisi disiapkan.
(WK/KTN)