SIANTAR – Kliktodaynews.com|| Sondi Silalahi, putra dari Almarhum Ir Asner Silalahi MT, dikabarkan dalam waktu dekat melakukan silahturahmi dengan berbagai pengurus partai politik di Kota Siantar. Diketahui, Ir Asner Silalahi merupakan Walikota Siantar terpilih melalui Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2022 silam. Namun belum sempat dilantik, Asner Silalahi sudah lebih dulu meninggal dunia.
Rencana silahturahmi ini disampaikan oleh sosok yang dekat dengan Sondi Silalahi saat dihubungi via seluler, Selasa (8/3/2022) siang. “Jadi memang rencananya dalam waktu dekat ini, dia (Sondi Silalahi,red) akan menjalin silahturahmi dengan para pengurus partai politik,” ungkap sumber yang enggan dituliskan namanya.
Silahturahmi tersebut, tentu tak terlepas dari rencana Sondi Silalahi untuk maju sebagai calon Wakil Walikota Siantar. “Kalau itu sudah pasti. Terkait rencana majunya sebagai calon wakil walikota,” tambah sumber.
Hanya saja sumber tak menyebut secara spesifik partai mana saja yang terlebih dahulu akan didatangi oleh Sondi Silalahi. “Kalau itu nanti seiring berjalannya waktu. Kan harus disesuaikan juga dengan ketersediaan waktu dari pengurus partai politik,” sebut sumber mengakhiri.
Hanya saja, Sondi Silalahi yang dihubungi via seluler pada Selasa sore, belum bisa dimintai komentarnya. Panggilan via aplikasi Whats App (WA) yang dilakukan kru media ini tak mendapat balasan meski tertulis berdering. Pesan singkat yang disampaikan juga tak berbalas.
Sebagai tambahan, pada Pilkada tahun 2020 lalu, pasangan Asner Susanti (PASTI) didukung oleh seluruh partai politik yang memiliki kursi di lembaga DPRD Kota Siantar. Seperti PDIP (8 kursi), Golkar (5 kursi), Hanura dan Nasdem (masing-masing 4 kursi), Demokrat dan Gerindra (masing-masing 3 kursi), PAN (2 kursid) dan PKPI (1 kursi). (Ter/KTN)