Pematangsiantar-Kliktodaynews.com Dalam rangka pencegahan penularan virus Corona Virus Desease (Covid-19) yang semakin meningkat di Kota Pematangsiantar serta untuk memudahkan informasi Kelulusan Peserta Didik Kelas IX Tingkat SMP Negeri/Swasta Se-Kota Pematangsiantar Tahun Pelajaran 2019/2020, Dinas Pendidikan Kota Pematangsiantar membuat kebijakan untuk mempublikasi kelulusan Peserta Didik yang akan melanjut ke jenjang Pendidikan Menengah Atas/Sederajat.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan Rosmayana, S.Pd MM menyampaikan, pemutusan mata rantai Covid-19 khususnya pada bidang pendidikan di Kota Pematangsiantar perlu dilaksanakan agar penyebaran penularan Covid-19 di Kota Pematangsiantar bisa di redam atau dikurangi untuk mengantisipasi dan menjaga kesehatan siswa, guru, kepala sekolah dan seluruh warga sekolah menjadi pertimbangan pengumuman kelulusan Peserta Didik Kelas IX Tingkat SMP Negeri/Swasta Tahun Pelajaran 2019/2020 diumumkan melalui website Dinas Pendidikan Kota Pematangsiantar dengan pertimbangan untuk mempermudah akses masyarakat melihat pengumuman tanpa harus ke sekolah.
Berdasarkan data dari Kepala Bidang PAUD DIKDAS Lusamti Simamora, M.Si, bahwa sekolah yang memiliki peserta didik kelas IX sebanyak 40 sekolah dari 41 sekolah, 1 sekolah yang tidak memiliki peserta didik kelas IX dikarenakan sekolah baru. Jumlah peserta didik kelas IX di Kota Pematangsiantar sejumlah 5406 orang, peserta didik yang lulus sejumlah 5392 orang, yang tidak lulus sejumlah 14 orang, siswa yang tidak lulus disebabkan lebih dari 1 semester tidak hadir ke sekolah. Berdasarkan jumlah data tersebut sebanyak 99,7% siswa lulus, 0,3% tidak lulus.
Untuk melihat Kelulusan Peserta Didik Kelas IX Tingkat SMP Negeri/Swasta Se-Kota Pematangsiantar Tahun Pelajaran 2019/2020 dapat diakses pada tautan berikut : http://disdik.pematangsiantarkota.go.id/pengumuman-43-pengumuman-kelulusan-peserta-didik-tingkat-smp-negeriswasta-tp-20192020.html. (RED/KTN)