dr Susanti juga membawa Pemko Pematangsiantar meraih Zona Hijau Pelayanan Publik, Penghargaan Perencanaan Pembangunan Daerah, serta Penghargaan Pelaporan Pajak Daerah.
Pada 2023 ini juga, salah satu instansi yang mengalami perubahan signifikan adalah RSUD dr Djasamen Saragih, yang merupakan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) milik Pemko Pematangsiantar. Manajemen meng-upgrade layanan medis untuk memenuhi kebutuhan kualitas kesehatan masyarakat Kota Pematangsiantar dan sekitarnya.
“Setelah memiliki layanan Catlab dan Endoskopi, kita mengusung layanan mammografi yang merupakan pemeriksaan payudara berbasis sinar X untuk mendeteksi dini kanker, tumor ataupun kista,” ujar Plt Direktur RSUD Djasamen Saragih Marajohan Nainggolan pada Mei 2023 lalu.
Selanjutnya, di awal tahun 2024, Pemko Pematangsiantar mendapatkan lahan seluas hampir 5 hektare yang berlokasi di Kelurahan Gurilla Kecamatan Siantar Sitalasari. Lahan tersebut diperuntukkan untuk Tempat Pemakaman Umum (TPU). Perjuangan mencari lahan TPU ini terwujud setelah selama 20 tahun mencari lahan yang cocok dan harga yang sesuai.
“Puji Tuhan kita akhirnya mendapatkan hasil dari penantian kita, mungkin sudah sejak 20 tahun lalu mengenai tanah perkuburan,” kata Sekda Junaedi Antonius Sitanggang SSTP MSi.
Di tahun 2024 ini, Pemko Pematangsiantar juga kembali meraih Opini WTP LHP atas Laporan Keuangan TA 2023 dari BPK RI. Ditambah Top Pembina BUMD Award, Predikat Kota Peduli HAM, Kota Bebas Frambusia, dan berhasil meningkatkan kelas 11 puskesmas pada akreditasi paripurna, sesuatu yang jarang diraih pemerintah daerah lainnya.