PEMATANGSIANTAR – Kliktodaynews.com|| Seorang pria bernama Gilang (21) warga Jalan Sibatu-batu, Kelurahan Bah Kapul, Kecamatan Siantar Sitalasari, Kota Siantar diringkus Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Siantar.
Penangkapan itu dibenarkan Humas AKP Rusdi Ahya SH saat di konfirmasi.
“Dia ditangkap karena diduga melakukan transaksi narkotika jenis shabu dipinggir Jalan Sibatu-batu, Kamis (19/5/2022) sekira pukul 00.30 Wib dini hari,” terang AKP Rusdi
Berawal informasi dari masyarakat, ada seorang laki-laki akan transaksi shabu di jalan Sibatu-batu. Setelah dilakukan penyelidikan, selang 15 menit tepatnya pukul 00.30 Wib Tim Opsnal Satres Narkoba meringkus seorang laki-laki sesuai diinformasikan masyarakat itu sedang berdiri dipinggir jalan Sibatu-batu. Kamis (19/5/2022) sekira pukul 00.15 .
Saat itu petugas melihat bungkusan plastic warna hijau jatuh dari baju bagian belakang laki-laki mengaku bernama Gilang keatas tanah.
Setelah dilakukan pemeriksaan ditemukan bungkusan plastic asoi warna hijau didalamnya ada 5 paket narkotika diduga jenis shabu berat brutto 1,79 gram, 1 unit timbangan digital, 2 bungkus plastic klip kosong dan 1 buah sendok terbuat dari pipet serta 1 unit handphone (HP) merk Samsung.
Diinterogasi pelaku Gilang mengaku shabu itu miliknya yang diperoleh dari seorang laki-laki inisial A. Hanya saja setelah dikembangkan, laki-laki inisial A itu tidak berhasil ditemukan sehingga Pelaku Gilang dan barang bukti diboyong ke ruangan Satres Narkoba Polres Siantar.
“Pelaku Gilang sudah ditahan guna diproses sesuai UU No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika,” pungkas AKP Rusdi Ahya SH, Minggu (22/5/2022) malam. (AR/KTN)