Pematangsiantar-Kliktodaynews. Com
Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Pematangsiantar aksi penggalangan dana untuk korban banjir di beberapa kabupaten di Provinsi Kalimantan Barat.
Aksi tersebut dilakukan lama 2(dua) hari lamanya, senin 22 dan 24 November 2021 di Simpang Lampu Merah Jalan Ahmad Yani Malam Pahlawan dan setiap simpang lampu merah di Kota Pematangsiantar.
Anggota Biro Kajian dan Isu-Isu Strategis PMKRI Rosita Situmorang, menjelaskan Sabtu(27/11/2021) kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk solidaritas kemanusiaan.
“melalui berita tersiar di media banjir di kalimantan Barat cukup parah sehingga sebagai bentuk kemanusiaan kami lakukan upaya untuk meringankan neban saudara saudari kami yang ada disana”, ucapnya.
“aksi ini kita awali dengan rapat untuk melihat dan mengetahui seperti apa kondisi banjir di Kalimantan Barat tersebut. Setelah mengetahui kita lakukan aksi penggalangan dana”, kata Presidium Gerakan Kemasyarakatan(PGK) PMKRI Siantar Dian Siagian
Ketua Presidium PMKRI Siantar Edis Galingging mengatakan dari aksi tersebut dana yang berhasil di kumpulkan sebesar Rp.1.205.000,00 (satu juta dua ratus lima ribu rupiah) dan telah kita kirimkan ke rekening Pengurus Pusat PMKRI, yang selanjutnya akan diberikan secara bersamaan dari cabang-cabang PMKRI yang ada di Indonesia kepada masyarakat yang terdampak banjir di Kalbar
“terima kasih banyak kami sampaikan kepada masyarakat yang ada di Kota Pematangsiantar dan sekitar yang telah memberikan rezekinya sedikit untuk membantu saudara-saudara kita yang sedang membutuhkan,” tutupnya.
Reporter : cheker