SIANTAR – Kliktodaynews.com|| Peringatan hari Olahraga Nasional (HAORNAS) ke 33 tahun 2022 di Pematang Siantar yang digelar di Lapangan H.Adam Malik, Jumat (23/9/2022) diwarnai dengan aksi unjuk rasa oleh beberapa pengurus cabang (Pengcab) dan beberapa atlit seperti POBSI diantaranya E sport, senam, Taekwondo, Kick Boxing, Wushu, Pabesi, Bilyard.
Para pengunjuk rasa mengusung spanduk bertuliskan Pengais Hak dan Keadilan Diduga Walikota Cup Bodong!!, serta Wali kota Cup Harus Diperiksa.
Massa yang berjumlah sekitar 15 orang tersebut menyampaikan aspirasinya menuntut biaya penyelenggara Gebyar Olahraga Walikota Cup yang berlangsung mulai 11 Juli s/d -14 Agustus 2022 di selenggarakan di Ramayana.
Salah seorang atlit dari pengcab kick boxing yang ikut dalam aksi mengatakan bahwa penyelenggaraan Gebyar Olahraga Wali kota Cup yang digelar di Ramayana beberapa bulan lalu, mereka dikutip uang pendaftaran Rp 50 ribu dari beberapa tim yang ada di Siantar.
“Hampir sejuta lebih ngasih uang pendaftaran, karena atlit kami yang paling banyak,” sebut Ronal Siahaan, Jumat (23/9/2022).
Ronal juga menerangkan bahwa mereka PSSC mendapat juara 1 umum, kemudian dijanjikan dan diiming-imingin oleh Koni bahwa juara 1, 2 dan juara 3 mendapat uang pembinaan.
“Hingga sekarang belum ada kami mendapatkan uang pembinaan tersebut,” imbuhnya.
Ronal pun heran, kegiatan bertajuk Wali kota CUP tapi tidak memiliki anggaran untuk hadiah atas atlit yang berprestasi.
“Istilah nya jangan buat wali kota Cup, berarti bukan kecil lagi kan, wali kota pastinya sponsori dong, uangnya kemana,” sesalnya.
“Masa seribu perak pun tidak ada untuk atletnya yang juara 1 umum Loh,” ucapnya.
Dia pun menambahkan wajar kalau atlet billiar menuntut apa yang menjadi haknya, karena di brosur ada disebutkan hadiah 10 juta untuk pemenang.
Sebelumnya, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pematang Siantar menggelar Gebyar Olahraga Wali Kota Cup 2022, di Lapangan Parkir Ramayana Lantai II, Sabtu (2/7/2022)
Gebyar Olahraga Wali Kota Cup 2022 tersebut mempertandingkan beberapa cabang olahraga, di antaranya e-sport pada 2-3 Juli, kick boxing 8-10 Juli, taekwondo 22-24 Juli, wushu 29 Juli-1 Agustus, angkat berat 6-7 Agustus dan biliar 11-14 Agustus. (WK/KTN)