Penerapan PPKM di Siantar Berhasil Menekan Laju Covid-19

Peta sebaran Covid-19 di siantar per 14 September 2021
Bagikan :

PEMATANGSIANTAR – Kliktodaynews.com|| Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Pematangsiantar dinilai telah berhasil menurunkan kasus Covid-19.

Dilihat kliktodaynews.com, Selasa (14/9/2021) peta sebaran covid-19 di Pematangsiantar menunjukkan konfirmasi dirawat sebanyak 186 orang dimana pada Senin (13/9/2021) konfirmasi dirawat sebanyak 234 orang.

Berdasarkan data yang dibagikan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melalui dinas Kominfo Pematangsiantar, tercatat konfirmasi positif  yang dinyatakan sembuh bertambah 54 orang dan jumlah yang dirawat berkurang 48 orang.

Data lengkap dari 8 kecamatan di Pematangsiantar yang berhasil dihimpun :

1. Kecamatan Siantar Sitalasari

– Konfirmasi Dirawat : 20
– Konfirmasi Sembuh : 510
– Konfirmasi Meninggal. : 23
– Suspek Meninggal. : 4

2. Kecamatan Siantar Barat

– Konfirmasi Dirawat : 19
– Konfirmasi Sembuh : 672
– Konfirmasi Meninggal. : 38
– Suspek Meninggal. : 5

3. Kecamatan Siantar Selatan

– Konfirmasi Dirawat : 23
– Konfirmasi Sembuh : 470
– Konfirmasi Meninggal. : 18
– Suspek Meninggal. : 1

4. Kecamatan Siantar Marimbun

– Konfirmasi Dirawat : 5
– Konfirmasi Sembuh : 454
– Konfirmasi Meninggal. : 10
– Suspek Meninggal. : 1

5. Kecamatan Siantar Martoba

– Konfirmasi Dirawat : 40
– Konfirmasi Sembuh : 467
– Konfirmasi Meninggal. : 17
– Suspek Meninggal. : 14

6. Kecamatan Siantar Utara

– Konfirmasi Dirawat : 34
– Konfirmasi Sembuh : 621
– Konfirmasi Meninggal. : 28
– Suspek Meninggal. : 4

7. Kecamatan Siantar Timur

– Konfirmasi Dirawat : 21
– Konfirmasi Sembuh : 699
– Konfirmasi Meninggal. : 37
– Suspek Meninggal. : 5

8. Kecamatan Siantar Marihat

– Konfirmasi Dirawat : 22
– Konfirmasi Sembuh : 352
– Konfirmasi Meninggal. : 13
– Suspek Meninggal. : 2

Dari data diatas, Kecamatan Siantar Martoba masih peringkat pertama,   untuk jumlah pasien dirawat yaitu 40 orang sedangkan yang terendah adalah Siantar Marimbun dengan 5 orang.

Pemerhati kebijakan pemerintah kota Siantar, Rocky Marbun mengatakan penerapan PPKM   kota Pematangsiantar dinilai berhasil menekan angka penyebaran virus Covid-19.

“Ini artinya, efektivitas kebijakan PPKM darurat dalam menekan mobilitas warga sudah terbukti,”sebut Rocky kepada kliktodaynews.com, Selasa (14/9/2021).

Rocky menambahkan, penurunan kasus Covid-19 ini patut kita syukuri namun kita tak boleh lengah, tetap harus mematuhi Prokes sesuai dengan anjuran Pemerintah yakni  3T (tracing, testing, treatment).

“Saya berharap, pemko Siantar mempercepat vaksinasi bagi warga Siantar, guna mengejar transisi dari Pandemi menjadi Endemi,”tutup Rocky Marbun.

 

 

Bagikan :