Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) ke-56 Tingkat Kota Pematangsiantar Tahun 2024 Resmi Ditutup Wali Kota

Wali Kota Pematangsianțar dr Susanti Dewayani SpA menutup secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur'an Nasional (MTQN) ke-56 Tingkat Kota Pematangsiantar Tahun 2024
Bagikan :

Siantar-Kliktodaynews.com|| Wali Kota Pematangsianțar dr Susanti Dewayani SpA menutup secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) ke-56 Tingkat Kota Pematangsiantar Tahun 2024, di Lapangan Adam Malik, Rabu (15/05/2024) malam. Dalam MTQN ke-56 Tingkat Kota Pematangsiantar tahun ini, Kecamatan Sianțar Timur mempertahankan gelar Juara Umum. Trofi bergilir Juara Umum diserahkan dr Susanti dan diterima Camat Siantar Timur Masa Rahmat Zebua SE.

Sebelumnya, dr Susanti dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para peserta yang telah berhasil meraih prestasi.

“Semoga saudara-saudara dan ananda kami dapat lebih mengembangkan prestasinya ke tingkat yang lebih tinggi, yakni dapat mewakili Kota Pematangsiantar dalam MTQN tingkat Provinsi Sumatera Utara yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat,” kata dr Susanti.

Kepada seluruh Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Pematangsiantar, diharapkan tetap bersemangat di dalam membina para Qori dan Qoriah. Dengan harapan, Kota Pematangsiantar nantinya dapat menempati papan atas pada MTQN tingkat Provinsi Sumut.

“Juga senantiasa berdoa dan berharap semoga dapat diberikan yang terbaik untuk Qori dan Qoriah Kota Pematangsiantar,” sebutnya.

Lebih lanjut, dr Susanti meminta kepada peserta yang meraih prestasi agar terus meningkatkan kemampuan yang dimiliki, dan jangan berpuas diri karena telah berprestasi di tingkat Kota Pematangsiantar. Sebab perjalanan belum selesai karena bulan depan MTQN Tingkat Provinsi Sumut sudah menanti.

“Tanamkanlah dalam diri saudara-saudara sekalian keinginan yang kuat agar menjadi Qori dan Qoriah nasional, bahkan tingkat internasional,” pesan dr Susanti.

Sedangkan Kepada para peserta yang belum berhasil pada MTQN tahun ini, diminta tidak berkecil hati, tetap semangat, tegar, dan terus berlatih untuk meraih keberhasilan pada MTQN yang akan datang.

“Kami juga mengucapkan terima kasih dan menyampaikan penghargaan kepada panitia penyelenggara dan seluruh pengurus LPTQ Kota Pematangsiantar, para Dewan Hakim, para camat dan unsur-unsurnya, termasuk dinas dan instansi terkait, serta seluruh warga masyarakat Kota Pematangsiantar dan seluruh pihak yang telah membantu pelaksanaan MTQ ini, sehingga dapat berlangsung dengan baik, meriah, aman, dan lancar tanpa adanya kekurangan apapun, tanpa adanya gangguan yang berarti,” sebutnya.

Kata dr Susanti, Semoga MTQN kali ini dapat memberikan arti dan makna serta motivasi dalam meningkatkan kualitas umat, terutama dalam upaya mewujudkan Ukhuwah Islamiyah di atas landasan iman dan takwa kepada Allah SWT.

“Dengan mengucapkan Alhamdulillahirobbil ‘alamin, MTQ Tingkat Kota Pematangsiantar Tahun 2024 resmi ditutup,” kata dr Susanti.

Tampak hadir antara lain, mewakili Kapolres Pematangsiantar AKP Zulham SH, MH mewakili Kajari Pematangsiantar Rahmad SH, mewakili Dandim 0207/Simalungun Kapten ARM Muslimin Saragih, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Pematangsiantar Muqorobin, Ketua MUI Drs HM Ali Lubis, Plt Kakan Kemenag Pematangsiantar H Maranaik Hasibuan SAg MA, Ketua Umum sekaligus Ketua LPTQ Kota Pematangsiantar M Hamdani Lubis SH, Sekretaris Daerah Junaedi Antonius Sitanggang SSTP MSI, Asisten, Staf Ahli, pimpinan OPD, camat, dan lurah di lingkungan Pemko Pematangsiantar, para pimpinan BUMN, BUMD, perbankan, instansi vertikal, perusahaan swasta, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda. (*)

Bagikan :