SIANTAR – Kliktodaynews.com|| Kecelakaan beruntun terjadi di jalan Sibolga, Kelurahan Karo, Kecamatan Siantar Selatan Kota Pematangsiantar, Sabtu (19/03/2022) pukul 20.15 Wib. Dua mobil dan 2 sepeda motor terlibat dalam kecelakaan beruntun tersebut.
Kapolres Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar, S.I.K melalui Kanit Laka IPDA Saji, SH mengatakan kecelakaan pukul 20.15 wib bermula saat mobil penumpang Isuzu Panther BK 1729 MH dikemudikan Rensen Simarmata (77) warga Jalan TB. Simatupang Kelurahan Kahean, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematangsiantar datang dari arah simpang empat menuju ke arah jalan Melanthon Siregar. Sesampainya di Jalan Sibolga dekat dengan Necis Door Smeer menabrak sepeda motor Yamaha Xeon BK 5652 NAK yang dikendarai oleh Bima Aditya Nugraha (26) datang dari arah sebaliknya.
“Setelah menambrak, pengemudi terus melajukan kendaraaan dan diduga hendak melarikan diri, namun sesampainnya di Jalan Sibolga dekat SMP Cinta Rakyat kembali menabrak Honda Scoopy BK 2944 WAH yang berada di depan jurusannya,” terang Rusdi.
Lebih lanjut, mobil tersebut terus melaju terus kearah Marihat sesampainya di Jalan Melanthon Siregar tepatnya didepan Rumah Potong mobil tersebut menabrak Mobil Penumpang Toyota Avanza BK 1508 IG yang datang dari arah berlawanan jurusannya yaitu dari arah Marihat menuju kearah Simpang Empat. Pelarian berakhir setelah menabrak mobil avanza tersebut.
“Saat ini, kita masih melakukan penyelidikan terhadap kecelakaan tersebut,” sebut Rusdi.
Berdasarkan keterangan yang didapat, Rensen Simarmata menderita luka dan berobat ke RS. Vita Insani, Bima Aditya Nugraha, April Gapurnomo yang berboncengan dengan Ika Handayani (25) warga Jalan Melati Lorong VII Kelurahan Sinaksak, Kecamatan Tapian Dolok Kabupaten Simalungun menderita luka-luka dan berobat di RS Tentara Kota Pematangsiantar.
Sementara sopir Toyota Avanza Sukma Edi tidak mengalami luka dan tujuh penumpang yakni warga Huta III Karang keri Kelurahan Silampuyang yakni, Juliana (45) mengalami luka, Sugeng Suharman (84), Tiara Dea (72), Nurul Aqila (13), Bilqis (7), Alva (6), Bahra (7), Alisa (7) tidak mengalami luka. (JOS/KTN)