Kabel Meteran Listrik Terbakar, Pedagang dan Pengunjung Pasar Horas Panik

Bagikan :

SIANTAR – Kliktodaynews.com||Meteran listrik yang berada di kawasan Pasar Horas, Pematangsiantar terbakar dan mengeluarkan asap yang tebal , Sabtu (12/3/2022) sekitar pukul 10.00 wib.

Akibatnya pedagang dan pengunjung yang berada dekat lokasi sempat panik dan segera menyingkir lantaran takut terjadi hal tidak diinginkan.

Informasi dihimpun terbakarnya meteran listrik berada di gedung 1  lantai 2.  Peristiwa tersebut tidak menimbulkan kebakaran kios dan korban jiwa.

Sementara itu, pegawai yang bertugas bagian pemeliharaan dan menangani listrik di PD Pasar Horas, Kardius memberikan keterangan terkait  terjadinya ledakan dan kebakaran meteran listrik tersebut.

“Bukan trafo listrik yang terbakar Pak, percikan api ajanya sebutnya melalui saluran telepon saat di konfirmasi kliktodaynews.com, Sabtu (12/3/2022).

Ia menerangkan ledakan yang terjadi akibat korslet (laga pas).

“Kabelnya kan panas akibat pemakaian beban, jadi kulit kabel terkelupas, itulah laga pas sama kabel sebelahnya,”terangnya.

Ia juga mengaku pengecekan sudah rutin dilakukan oleh pihak PLN dan PDPHJ. (AR/KTN)

 

 

 

Bagikan :