Islam Mengajarkan untuk Memilih Pemimpin Cerdas, Bila Tidak, Akan Lahirkan Kehancuran

Bagikan :

Lebih lanjut dikatakan, agar warga Kota Siantar tidak memperalat agama dalam berkontestasi di Pilkada. “Saya paling benci orang yang memperalat agama,” cetusnya.

//////Ki Darjat Purba Simpatik Terhadap Mangatas Silalahi/////cetak tebal

Di sisi lain, Ki Darjat Purba yang juga mantan Ketua Dewan Pendidikan Kota Siantar menyampaikan rasa simpatiknya terhadap sosok calon Wali Kota Siantar Mangatas Silalahi. “Saya simpatik lihat dia (Mangatas Silalahi),” tuturnya.

Rasa simaptik itu muncul bukan tanpa alasan. Ki Darjat menaruh simpatik, karena sosok Mangatas Silalahi ia nilai memiliki kecerdasan yang mumpuni. Ditambah lagi dengan pengalamannya selama 20 tahun sebagai Anggota DPRD Kota Siantar, yang notabene, juga sebagai penyelenggara pemerintahan daerah.

Saat bersilaturahmi tersebut, Ade Sandrawati Purba meminta Ki Darjat Purba agar selalu membimbingnya. Baik di masa ini, maupun di masa yang akan datang.

“Mohon dibimbinglah aku, Panggi (sapaan orang Simalungun kepada Pakciknya). Kalau nantinya terpilih, dibimbing jugalah Panggi. Jangan dilepas. Karena aku, akan tetap butuh bimbingan dari Panggi,” ujar Dr Ade Sandrawati Purba SH MH.

Apalagi nantinya bila terpilih, Ade Sandrawati mengatakan, dirinya tetap membutuhkan masukan maupun aspirasi dari umat muslim dalam menjalankan tugas pembangunan dan pelayanan terhadap masyarakat Kota Siantar. (*)

Bagikan :