SIANTAR – Kliktodaynews.com|| Ketua DPRD kota Pematangsiantar, Timbul Lingga SH, mendapat kabar bahwa honor Petugas Satgas Covid-19 sudah 5 bulan tidak dibayarkan oleh Pemerintah kota Pematangsiantar. Dia mengaku sangat kecewa dengan hal tersebut.
‘’Honor relawan satgas Covid-19 belum dibayarkan itu sudah keterlaluan,’’ tukas Timbul kepada kliktodaynews.com melalui telepon selulernya, Sabtu (21/6/2022).
Timbul menyatakan, para Petugas Satgas Covid-19 memiliki tugas yang sangat berat. Risiko yang mereka tanggung juga besar. Honor yang semestinya mereka terima, merupakan bentuk penghargaan atas tugas mulia tersebut.‘’Saya harapkan Pemerintah kota Pematangsiantar segera menyelesaikan permasalahan honor tersebut.
“Saya minta pemerintah kota Pematangsiantar, agar segera melakukan pembayaran honor yang terkait dengan penanganan covid-19,”, tegas Timbul.
Salah seorang relawan yang enggan disebut namanya, menuturkan bahwa honor mereka selama 5 bulan tak kunjung dibayarkan oleh Pemerintah kota Pematangsiantar.
“Sudah 5 bulan belum dibayarkan bang, kalau untuk tahun-tahun yang lewat besaran honor yang kita terima sebesar 75 ribu per hari, kalau untuk tahun nggak tau lah berapa bang,” akunya kepada kliktodaynews.com, Sabtu (21/5/2022).
Ia mengaku kalau sebelumnya honor mereka selalu dibayarkan, tapi entah kenapa dah 5 bulan ini mengalami masalah.
“Kawan – kawan yang lain sudah mengeluhkan permasalahan ini, setiap hari awak di telelpon menanyakan honor yang tak kunjung dibayarkan,” imbuhnya.
Meski demikian, para petugas Covid-19 tetap menjalankan tugas kapanpun dibutuhkan. Mereka juga memutuskan untuk terus bersabar menunggu honor yang menjadi hak mereka dicairkan. (WK/KTN)