Anthony Ginting Ungkap Penyebab Bisa Tuntaskan Dendam Sikat Lee Zii Jia

Anthony Sinisuka Ginting
Bagikan :

DENMARK – Kliktodaynews.com|| Anthony Sinisuka Ginting mengungkap kunci keberhasilannya mengalahkan wakil Malaysia Lee Zii Jia pada partai tunggal pertama perempat final Piala Thomas 2020 . Ginting membuka kemenangan Indonesia atas Malaysia setelah menang dua gim langsung 21-14, 21-17.

Bertanding di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Jumat (15/10/2021), Ginting lebih percaya diri
Menghadapi pemain rangking 8 dunia yang mengalahkannya di Piala Sudirman lalu.

Ginting tampil impresif pada pertandingan tersebut. Dia mengaku diminta pelatihnya tampil agresif dengan risiko harus siap capek.

“Puji syukur saya bisa menyelesaikan pertandingan dengan baik dan tanpa cedera. Saya bisa menyumbang angka. Dari awal saya diminta pelatih lebih agresif. Hanya saja uutuk mendapatkan angka saya harus siap capek,” kata Ginting dalam rilis PBSI yang diterima oleh MPI, Jumat (15/10/2021).

Lebih lanjut, pebulutangkis kelahiran Cimahi itu mengakui kehebatan permainan lawannya yaitu Lee Zii Jia. Menurutnya, kekalahannya di Piala Sudirman lalu tidak membuat dirinya ciut nyali kala berhadapan dengan juara All England 2021 itu.

Bahkan, Ginting sudah menyiapkan fisik dan mental yang lebih untuk menghadapi Lee. Ginting mengatakan bahwa dia mencoba memberikan yang terbaik untuk Indonesia.

“Saya lebih fokus dari gim pertama dan sudah dapat polanya. Cuma saya harus memaksa diri siap capek karena Lee juga bagus. Kekalahan saya di Piala Sudirman lalu bukan menjadi trauma,” ucap Ginting.

“Saya di sini lebih menyiapkan fisik dan mental lebih untuk menghadapi Lee. Apalagi Lee penampilannya juga tidak seapik di Piala Sudirman lalu,” tambahnya.

“Selain itu, shuttlecock di sini memang lebih mendukung permainan menyerang saya di sini dibanding di Sudirman lalu. Saya bisa lebih menyerang dan saya terus mencoba memberikan yang terbaik untuk Indonesia,” pungkasnya.

Sementara itu, menurut asisten pelatih tunggal putra Irwansyah, kunci kemenangan Ginting atas Lee karena dari awal masuk lapangan Ginting sudah siap secara mental dan fisik. Selain itu, Ginting juga sudah siap dengan strategi menyerang dan mengontrol permainan.

“Ginting bisa mengontrol permainan dan serang balik saat ada kesempatan. Bermain lebih agresif ini mengantarkan Ginting menang atas Lee,” tegas Irwansyah.

Sumber : sindonews.com

Bagikan :