Pulang Dari Bali, Warga Lombok Timur Dinyatakan Positif Covid-19, Keluarga dan Rekan Kerja Reaktif Positif

Bagikan :

Lombok Timur-Kliktodaynews.com TIM Gerak Cepat Pembatasan Kegiatan Masyarakat (TGC-PKM) Puskesmas Suela Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur Provinsi Nusa Tenggara Barat, melakukan Rapid Test terhadap keluarga dan rekan seperjalanan yang terindikasi kontak erat dengan pasien nomor 577 yang dinyatakan positif Covid 19 atas nama MPA (17) warga Dusun Dasan Bara Desa Ketangga Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur Provinsi Nusa Tenggara Barat, Jumat (29/5/2020) sekira pukul 09.00 Wita.

MPA, dikabarkan pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid 19, Provinsi Bali, tanpa riwayat kontak dengan pasien Covid 19 dan saat ini sedang di rawat dengan baik di ruang isolasi RSUD dr. Soejono Selong kota Selong Kabupaten Lombok Timur. Sebut Kapolsek Suela IPDA Rahmadi SH selaku Tim TGC-PKM dalam rilis yang di terima awak media (29/5/2020) siang

Pengambilan dan pemeriksaan sample darah untuk Rapid Test dilakukan enam (6) anggota Tim Medis terhadap 13 sample dengan rincian empat (4) keluarga kandung, sembilan (9) rekan seperjalanan bertempat di rumah pasien di Dusun Dasan Bara Desa Ketangga Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur. Ungkapnya.

Keempat anggota keluarga yang di Rapid Test, ZA (50), Roh (42) orang tua, DJ (22) dan MFF (4) saudara MPA. Menyusul sembilan rekan seperjalanan, Fa, Win, Ar, Zul, Her, MY, LU, SB dan LM

Dijelaskan lagi, “Tujuan pemeriksaan Rapid test dilaksanakan sebagai tindak lanjut Penanganan Pencegahan Penyebaran Virus Korona Covid 19 terhadap orang yang pernah kontak dengan pasien No 577 atas nama MPA penduduk Desa Ketangga Kecamatan Suela usia 17 tahun yang dinyatakan positif COVID 19 yang sedang dirawat di ruang Isolasi RSUD dr. Seojono Selong dalam keadan baik.

Kegiatan selesai pukul 10.00 Wita dalam keadaan aman dan kondusif, hingga pukul 12.30 Wita hasil Rapid test keluar dengan hasil: empat sample dinyatakan reaktif atas nama MFF, saudara Pasien serta tiga rekan seperjalanan LU, SB dan LM. Ungkapnya

Diakhir penjelasannya, Kapolsek Suela IPDA Rahmadi SH selaku Tim TGC-PKM Suela, didampingi Bhabinkamtibmas Desa Ketangga BRIPKA I Ketut Widiatmika, Kepala Puskesmas Suela dr. Bardan Salim serta 6 Tim Medis TGC PKM mengatakan “Untuk hasil Rapid tes yang sudah kontak erat dengan pasien No. 577 dari 13 orang yang diperiksa 4 orang hasil Rapid tesnya dinyatakan reaktif dan selanjutnya tim TGC puskesmas suela mengkoordinir untuk dilakukan proses rujukan ke RSUD selong. Tandasnya. (BD/KTN)

EDITOR : ALDY/KTN

Bagikan :