Kabar Duka, Tokoh Buruh Muchtar Pakpahan Meninggal Dunia

Bagikan :

NASIONAL – Kliktodaynews.com Tokoh buruh Muchtar Pakpahan sekaligus pendiri serikat buruh independen pertama di Indonesia, meninggal dunia Minggu (21/3/2021).

Kabar meninggalnya Muchtar diungkapkan oleh Direktur Eksekutif Migran Care, Wahyu Susilo, lewat akun Twitter-nya @wahyususilo, Senin (22/3/2021).

“Selamat jalan bang Muchtar Pakpahan. Keberanianmu mendirikan Serikat Buruh Sejahtera Indonesia saat rejim Orde Baru hanya mengakui SPSI adalah teladan perlawanan,” seperti dikutip kliktodaynews.com, Senin (22/3/2020).

Dikutip dari beritasatu.com, Sekjen Organisasi Pekerja Seluruh Indonesia (OPSI) Timboel Siregar membenarkan kabar tersebut.

“Benar, meninggal di RS Siloam Semanggi sekitar pukul 23.00 WIB,” katanya.

Menurutnya, Muchtar meninggal akibat penyakit kanker. Muchtar sempat menjalani perawatan di Penang, Malaysia, dan kembali ke Indonesia beberapa waktu lalu dalam kondisi sehat. Namun, belakangan penyakitnya kambuh kembali, sehingga harus kembali menjalani perawatan di rumah sakit, tetapi akhirnya meninggal dunia. (TIM/KTN)

Bagikan :