Lebak-Kliktodaynews.com Jajaran Markas Besar LASKAR MERAH PUTIH INDONESIA (LMPI) yaitu Sekretaris Jendral Bachtiar S Rani, Wakil Ketua Umum Bidang Hukum H.Runy Syamora, SH, MH. dan Panglima Mabes Taufik Hidayat menghadiri Milad Ke 2 Marcab Kabupaten Lebak,
Dalam rangkaian acara milad kedua Ormas Laskar Merah Putih Indonesia (LMPI) Markas Cabang Kabupaten Lebak tersebut juga menggelar acara donor darah.
Acara donor darah itu hasil kerjasama dengan PMI Lebak digelar di lokasi kegiatan milad bertempat di lokasi wisata keluarga Kolam Renang Waterboom Bina Insan Mandiri (BIM) di Jalan TB. Hasan Nomor 16, Desa Rangkasbitung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Sabtu (30/11/2019).
“Para pendonornya dari anggota LMPI, acara donor darah ini kerjasama dengan PMI Kabupaten Lebak untuk membantu ketersediaan darah di PMI yang kerap kali kekurangan,”. Ucap DEden yang mejadi Ketua Panitia Penyelenggara.
Semetara itu, Herli Suhendi Ketua Markas Cabang Ormas LMPI Kabupaten Lebak mengatakan, donor darah sangat baik untuk kesehatan banyak hal yang didapat dari mendonorkan darah, salah satunya untuk tujuan sosial, dan membantu sesama.
Menurutnya, dirinya sering mendengar PMI kerap kali kekurangan stok darah. Padahal kata Herli, banyak masyarakat atau pasien rumah sakit di Lebak yang membutuhkan bantuan darah.
“Targetnya semua anggota LMPI Lebak menjadi pendonor tetap, kemudian selain itu kami akan mengetahui data jenis darah dari anggota. Jadi, misalnya ada keluarga dari anggota LMPI atau masyarakat yang membutuhkan bantuan darah, kita tinggal lihat jenis darah yang dibutuhkan dari data tersebut dan harapannya anggota LMPI bisa membantu mendonorkan darahnya,”tukas Herli.
Pantauan di lokasi kegiatan, hadir dalam acara milad tersebut, Asda I Pemkab Lebak, Alkadrie yang mewakili Bupati karena berhalangan hadir.
Sekretaris Jendral LMPI Bachtiar S Rani berharap seluruh Markas Cabang Di Indonesia dapat melakukan kegiatan-kegiatan yang Positif dalam Membantu Masyarakat dan menyampaikan Pesan Dari Ketua Umum DR. H. Syamsu Djalal, SH, MH ( Mayjend TNI Purn ) yang berhalangan hadir agar seluruh Anggota LMPI untuk selalu Menjaga kekompakan dan Kebersamaan.( QTHEA/KTN )