Lampung Barat – Kliktodaynews.com|| Polres Lampung Barat, Polda Lampung laksanakan kegiatan senam bersama antara Personil Polres Lampung Barat dan Kodim 0422/LB di Lapangan Mapolres Lampung Barat, Jumat (23/06/2023).
Senam bersama tersebut diikuti oleh seluruh Anggota Polres Lampung Barat dan Personil Kodim 0422/LB yang dimulai pukul 08.00 WIB.
Kegiatan senam bersama dihadiri oleh Kapolres Lampung Barat, AKBP Heri Sugeng Priyantho, S.I.K, M.H dan Dandim 0422/LB, Letkol CZI Anthon Wibowo, serta Pejabat Utama Polres maupun Pejabat Utama Kodim.
Heri menuturkan, dengan diadakannya kegiatan senam bersama ini adalah dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-77.
Dan kegiatan ini diharapkan dapat menjadi sarana untuk meningkatkan sinergitas dalam upaya menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Lampung Barat.
“Jaga selalu sinergitas dan soliditas TNI-POLRI dari tingkat atas sampai tingkat bawah , ciptakan hubungan yang harmonis serta saling menjaga,” ucap Kapolres.
“Selama ini hubungan Polres Lampung Barat dengan Kodim 0422/LB sudah terjalin dengan harmonis, maka itu kita lebih tingkatkan lagi dengan melaksanakan senam bersama yang melibatkan personil Polres Lambar dan Kodim 0422/LB,” tuturnya.
Dijelaskan Kapolres, selain melaksanakan senam bersama, dilanjutkan dengan bermain futsal. Kapolres dan Dandim pun turut serta dalam permainan tersebut sehingga kegiatan ini dapat meningkatkan sinergitas dan sportifitas.
Lebih lanjut Ia mengharapkan, hendaknya kegiatan ini terus berlanjut dan kegiatan olahraga bersama ini sebagai wujud sinergitas dan mempererat sinergitas antara TNI-Polri dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 Tahun, tutup Kapolres. (syam/KTN)