PPM LVRI Tanah Karo Bersih Bersih Makam Pahlawan dan Berbagi Takjil 

Bagikan :

TANAH KARO – Kliktodaynews.com|| Nilai agung toleransi antara umat beragama yang tercipta di dalam kehidupan masyarakat kabupaten Karo kini terlihat semakin nyata. Kenyataan itu tergambar jelas dengan adanya kegiatan – kegiatan sosial terkait kegiatan ibadah Ramadhan yang sedang dijalani oleh umat muslim. Seperti pembagian takjil gratis di titik – titik lokasi tertentu di dalam kota kabupaten oleh perorangan, instansi, maupun organisasi.

Seperti yang terpantau awak media, kegiatan berbagi takjil Ramadhan yang dilakukan oleh Ketua Maran Pemuda Panca Marga Legiun Veteran Republik Indonesia (PPM LVRI) kecamatan Kabanjahe Rasta Tarigan bersama dengan ketua ranting PPM LVRI Rumah Kabanjahe Jon Musa Purba, ketua ranting Gung Negri Sahrul Lubis, ketua ranting Sumbul Perwira Sinulingga dan ketua ranting Lau Simomo Revando Meliala kepada warga kota Kabanjahe, tepat di depan Makam Pahlawan, jalan Veteran, kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara, pukul 17.30 WIB.

Menurut Rasta Tarigan yang merupakan ketua Maran Kabanjahe bahwa kegiatan sosial ini mereka lakukan sesaat setelah selesai melakukan kegiatan bersih bersh di dalam Makam Pahlawan Kabanjahe itu sendiri pada hari yang sama.

Rasta yang dikenal para anggota PPM sebagai ketua yang sangat aktif dalam menggerakkan kegiatan sosial dalam tubuh organisasi tersebut mengatakan kepada kru bahwa pembagian 200 bungkus takjil Ramadhan ini memang bertujuan untuk berbagi kasih dan rejeki serta menciptakan nilai toleransi antara umat beragama di daerah Karo.

” Sementara kegiatan bersih bersih di area Makam Pahlawan ini bertujuan untuk mengenang dan menghormati jasa jasa para Pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan bagi kita semua,” tuturnya.

Di depan para pendukungnya, Rasta kembali mengingatkan bahwa Anak Ranting harus tetap semangat dan solid untuk membesarkan PPM LVRI khususnya kecamatan Kabanjahe.

” Semoga apa yang kita berikan kepada masyarakat hari ini, dapat bermanfaat dan menjadi amal baik untuk kita semua. Saya juga senang karna melihat saudara saudara saya yang muslim tidak telat berbuka puasa walau mereka masih dalam perjalanan dan belum sampai rumah, ” jelasnya kembali.

Pernyataan Rasta lalu disambut oleh Jon Musa bahwa kegiatan berbagi takjil adalah agenda rutin mereka setiap bulan Ramadhan tiba.

“PPM LVRI itu harus hadir dan terlebih manfaatnya harus dirasakan oleh semua orang. Jadi pembagian takjil ini, kita ingin berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan. Terlebih bagi masyarakat yang betul-betul menjalankan ibadah puasa, sehingga takjil yang kita berikan ini bisa dinikmati bersama,” ujarnya menutup wawancara. (Wie/KTN)

Bagikan :