KABANJAHE – Kliktodaynews.com|| TIM Basarnas Provinsi Sumatera Utara bersama Basarnas Kabupaten Karo, Tim Sar Dit Sabhara Polda Sumut, Personil Dit Krimum Polda Sumut serta
Personil Reskrim, Intel dan Sabhara Polres Tanah Karo melakukan pencarian seorang pemuda hilang di Jembatan Lau Biang Desa Kandibata Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo, Selasa (15/06/2021) pukul 09.00 WIB
Pencarian terhadap korban Mayer Herlanda Gunring (25) warga jalan Simpang Tongkoh Kecamatan Berastagi Kabupaten Tanahkaro sudah memasuki hari ke 5 sejak dinyatakan hilang secara misterius sejak Kamis dinihari, 10 Juni 2021 lalu, dan dilaporkan ke pihak berwenang pada hari itu juga sekira pukul 06.00 WIB
Tim gabungan berkekuatan 8 personil dari Basarnas Provinsi Sumut dipimpin Komandan Regu Erikson.Gultom, Basarnas Kabupaten Karo menerjunkan 5 personil, Tim dari Reskrim, Intel dan Sabhara Polres Tanah Karo kemudian di dukung Tim Sar Dit Sabhara Polda Sumut dipimpin AIPDA Bayu menurunkan 4 personil serta Personil Dit Krimum Polda Sumut berjumlah 9 personil dipimpin Panit I Buncil IPDA Swandi.
Hingga saat ini Tim gabungan masih melakukan pencarian menggunakan kamera bawah air milik tim SAR Dit Samapta Polda Sumut
Sebelumnya informasi di himpun, Mayer Herlanda Gurning dinyatakan hilang secara misterius sejak meninggalkan rumah mengendarai mobil Toyota Land Cruiser, Kamis malam menjelang Jumat dinihari (11/06/2021) lalu, kemudian mobilnya ditemukan Polisi dalam kondisi mesin menyala serta pintu terbuka di Jembatan Sungai Lau Biang, Desa Kandibata Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo.[LIN/ALDY/KTN]