Kosatgas FKPPI Karo Mendukung Polres Karo Berantas Narkoba dan Sejenisnya

FKPPI Karo
Bagikan :

Karo-Kliktodaynews.com Penyalahgunaan Narkoba dan perjudian menjadi merupakan dua tindak kriminalitas yang sering terjadi di Tanah Karo. Bahkan penyalahgunaan Narkoba di Kabupaten Karo masuk kategori tertinggi se-Sumatera Utara, Sementara urutan berikutnya kasus pencurian dan pelecehan seksual.

Hal ini dikatakan Tokoh Pemuda Karo Andicha Karma Pratama, di Kabanjahe, Kamis(2/5/2019) sekira pukul 10.00 wib baru-baru ini. Menjamur atau maraknya judi dan narkoba serta prostitusi di Karo harusnya menjadi perhatian khusus Kepolisian Resort Tanah Karo.

“kami minta Polri dapat menjalankan tupoksinya untuk memberantas penyakit masyarakat (Pekat), serta saya harap Polres Karo bertindak adil dan jangan setengah hati atau pilih bulu menutup puluhan rumah-rumah judi berkedok gelanggang permainan,”katanya Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) sealigus pengurus Kosatgas FKPPI Kabupaten Karo itu.

Ditambahkannya“ Jangan hanya patroli-patroli saja, pemicu kriminalitas kerap berawal dari meja judi. Pemain judi yang kalah bisa berbuat apa saja alias nekat. banyak ditemukan kasus kriminal seperti jambret, copet dan pencurian berawal dari judi. Bila tak ingin disebut gagal, Kapolres Karo harus meningkatkan atensi terhadap masyarakat. Persoalan yang terjadi di Karo saat ini menjadi ‘PR’ Kapolres Tanah Karo AKBP Benny Hutajulu,Sik,” tambahnya.

Hal yang sama juga dikatakan Ketua Yayasan Rajutan Kasih Abadi Karo, Eben Heser Ginting 007,berantas judi dan narkoba dari dulu hanya sekedar wacana saja. “fakta dan cerita dilapangan, oknum-oknum polisi yang katanya melakukan patroli tiga kali sehari untuk memberantas penyakit masyarakat ternyata tidak benar,”akhirinya.(MS/KTN)

Bagikan :