Kabanjahe – Kliktodaynews.com
Anggota DPR-RI, H Djarot Syaiful Hidayah MS adakan sosialisasi empat pilar Kebangsaan bagi konstituennya di Tanah Karo, pada Senin (20/7) bertempat di Aula Museum Letjen Jamin Ginting Desa Suka Kecamatan Tiga panah Kabupaten Karo, dihadiri seratusan hadirin diantaranya Bupati Karo Terkelin Brahmana dan Bupati Simalungun JR Saragih.
Djarot dalam sosialisasi empat pilar kebangsaan tersebut mengatakan, empat pilar yang menjadi landasan dan kekuatan Bangsa Indonesia yakni Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI, yang harus terus dilestarikan sampai bumi runtuh di bangsa Indonesia.
Lanjut Anggota MPR-RI dari Fraksi PDI Perjuangan Dapil Sumut III tersebut, keempat pilar ini adalah sesuai cita-cita pejuang bangsa ini yang telah merebut kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945 lalu tanpa ada mengklaim sebagai yang mayoritas baik suku, agama dan ras maupun golongan, bersatu bergandeng tangan untuk merebuk kemerdekaan dari tangan penjajah.
“Jadi sangat disayangkan pada saat ini, adanya oknum atau kelompok yang memaksakan kehendak sebagai kelompok yang berkuasa dan mengatur pemerintahan yang telah dibuat aturan nya secara adil dengan mengakomodir kearigan lokal daeraj tersebut di 34 provinsi se Indonesia”, ujar Djarot dengan nada sedih.
Namun pihaknya memohon kepada seluruh hadirin untuk menyampaikan kepada swmua orang disekitar kita bahwa 4 pilar ini sudah benar mengakomodir kebutuhan seluruh rakyat Indonesia dari Barat sampai ke Timur yakni Sabang sampai Merauke, dan dari Selatan sampai ke Utara yakni dari Pulau Miangaa sampai Pulau Rote. Karena hal ini sudah berjalan 75 tahun negara ini berdiri, tutur Djarot yang juga Ketua DPP PDI Perjuangan dan Plt Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut.
Saat awak media ini menanyakan perihal lamanya proses penjaringan Calon Pilkada Karo dari PDI Perjuangan yang mana pendaftaran telah dilakukan sejak 1 September 2019 lalu, ini lah dinamika nya di partai ini, Tanah Karo masuk dalam gelombang ketiga dalam pengumuman Calon Pilkada Karo.
Dan pihaknya tidak merespon atas ikut sertanya Bupati Karo sebagai incumbent dalam pertarungan “perahu” PDI Perjuangan, dengan singkat mengatakan kita lihat nanti keputusan partai melalui ketum siapa yang diputuskan untuk ikut Pilkada Karo serentak 2020, ujar sambil berlalu.
Menurut info yang diterima awak media, PDI Perjuangan saat ini hanya tinggal memverifikasi tiga pasang calon untuk Pilkada Karo, yakni Pasangan Iwan Depari, Brigjen Jusua Ginting dan Budiman Ginting. (LIN/KTN)