Kami berharap perlu diadakan pengadaan bibit kopi unggul. Kopi Lintong sudah terkenal dimana-mana, ini sangat perlu digalakkan kembali.
Binsar Hutagalung dari CV Senior Bakara Hotel dan Larga Imora S dari CV Winda Studio Coffee, keduanya mengatakan untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Humbang Hasundutan perlu ada dukungan promosi dari pemerintah daerah sehingga wisatawan mau berkunjung ke Kab. Humbahas. Juga sangat diharapkan pemasangan lampu jalan ke akses-akses di lokasi wisata untuk mendukung akses yang baik agar tidak rawan kecelakaan, mendukung keamanan dan kenyamanan wisatawan.
Chandra Simamora dari PT Parbue Badiama Lestari menyampaikan, untuk mengurangi kemacetan di kota Doloksanggul dan untuk memenuhi permintaan dan kebutuhan masyarakat, akan dibangun SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) disekitar perbatasan Kecamatan Doloksanggul dan Lintongnihuta. (WK)