Kapolres Siantar Dampingi Kapolda Sumut Cek Kesiapan Jalan Tol Sinaksak – Dolok Merawan 

Bagikan :

SIANTAR – Kliktodaynews.com || Mengantisipasi lonjakan arus lalu lintas menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HKBN) Natal dan Tahun Baru 2023, Kapolda sumut Irjen. Pol. Drs. R.Z.Panca Putra Simanjuntak, meninjau lokasi jalan alternatif gerbang tol Sinaksak – Dolok Merawan, Senin (19/12/2022).

 

“Jalan tol Sinaksak akan dipinjam dan digunakan menjadi jalur alternatif jelang libur Nataru, mengingat akan ada lonjakan pemudik libur Natal dan Tahun Baru 2023,” kata kapolda.

 

Jalur alternatif itu katanya akan di gunakan sesuai kondisi lapangan arus lalu lintas libur Nataru.

 

 

Puncaknya diprediksi tanggal 23 Desember 2023.

 

“Jalur ini hanya di gunakan saat emergensi yang sifatnya darurat. Kita melihat kesiapan di lapangan apa saja yang perlu diperhatikan demi keselamatan dan kenyamanan para pemudik yang akan melintasi jalur alternatif,” tutur kapolda.

 

Sekitar 15 ribu personel disiagakan untuk Se-Sumatera Utara yang dibagi menjadi Pos Pengamanan, Pelayanan dan dan pos terpadu.

 

Gerbang Tol Sinaksak direncanakan akan menjadi jalur alternatif sebagai pengurai kepadatan lalu lintas yang berdekatan dengan perbatasan Kabupaten Simalungun dan Kota Pematang Siantar.

 

Kapolda berpesan agar Forkopimda Pematang Siantar dan Simalungun saling kolaborasi dan menempatkan personelnya masing masing di beberapa titik lokasi yang kemungkinan besar dapat mengurai kepadatan arus lalu lintas.

 

Turut dalam kegiatan itu Kabinda Sumut Brigjen TNI Asep Jauhari Puja Laksana, Direktorat Narkoba Polda Sumut Kombes Pol Cornelius Wisnu P Adji, Direktorat Samapta Polda Sumut KOMBES POL Drs. Bambang Sigit Priyono,Wadirlantas Polda Sumut AKBP Erwin Suwondo ,Forkopimda Siantar Simalungun, Sekda Siantar – Simalungun, pihak pembangunan Jalan Tol Hutama Karya, Pejabat Utama Polres Pematang Siantar dan Simalungun.

(ARI/KTN) 

Bagikan :