Galian C Ilegal : Warga Desa Gunung Rante Resah, Kades Tugas di Luar Kota Batu Bara

Galian C yang beroperasi di Dusun I Desa Gunung Rante Kec Talawi Kab Batu Bara, diduga tidak mengantongi Izin. Sabtu (08/04/2023)
Bagikan :

Batu Bara – Kliktodaynews.com|| Pengelola penggalian C yang beroperasi di Dusun I Desa Gunung Rante Kec Talawi Kab Batu Bara, diduga tidak mengantongi Izin. Sabtu (08/04/2023)

Menurut seorang tokoh pemuda mengaku warga stempat, beliau resah adanya truk pengangkut tanah dari galian C.

Pasalnya, sepanjang badan jalan dipenuhi tanah kuning dan menimbulkan debu.

Tiga pemerintahan Desa dikonfirmasi oleh sejumlah media cetak dan elektronik hanya dua Kepala Desa bersedia memberikan keterangan yaitu Kepala Desa Panjang
M. Tampubolon membenarkan adanya galian C diduga tidak mengantongi izin yang beroperasi di Desa jirannya.

Soal kontribusi yang diterima Desa Panjang M. Tampubolon mengaku dan menerima Rp.1,5 Juta /Bulan dari Perusahaan gajian C.

Untuk penyiraman jalan agar debu galian C tidak naik kepermukaan, Desa menggunakan mobil perusahaan galian C, penyiraman dilakukan sebanyak 2 kali sehari.

Hal inipun ada persetujuan BPD dan LPM dengan hasil rapat musyawarah,” cetus Tampubolon.

Kepala Desa Cahaya Perdomuan Kecamatan Talawi Saham Sirait melalui Sekdesnya Lerni Pasaribu membenarkan masyarakatnya resah pasca galian C di Desa jirannya beroperasi.

Lerni Pasaribu menambahkan, tahun lalu Pemerintahan Desa Cahaya Perdomuan pernah mengajukan Proposal ke Dinas Perhubungan Batu Bara pembuatan Portal truk pengakut TBS milik perusahaan.

Akhirnya Portal sudah dibuat, namun truk-truk tetap lalu lalang yang saat ini diresahkan masyarakat pengangkut tanah galian C.

Sekdes tidak tau apakah perusahaan galian C ada menyetor sejumlah uang yang sama kepada Kepala Desa,”jawab Sekdes saya kurang tau pak? tutupnya Sekdes Capor.

Petugas kantor Pemerintahan Desa Gunung Rante akui bahwa Kepala Desa Manurung sedang ada tugas diluar kota,” ucapnya.

Disoal menggunakan Dana apa!! Pak Kades tugas luar kota? petugas desa diam dan bermuka tembok.

Adanya penggalian di wilayah Gunung Rante di pinta instansi berwenang menutup galian C tersebut. (STAF07/KTN)

Bagikan :